(DN),-MALRA- Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara melalui Dinas Kesehatan resmi meluncurkan Gerakan Ibu Hamil Sehat sebagai upaya percepatan penurunan angka kematian ibu dan bayi serta peningkatan derajat kesehatan ibu hamil.
Kegiatan launching berlangsung di Taman Landmark Kota Langgur, Sabtu (26/7/2025) dihadiri oleh Bupati Maluku Tenggara, Muhammad Thaher Hanubun, dan Wakil Bupati Charlos Viali Rahantoknam, jajaran Forkompinda, Kepala OPD, Kepala Puskesmas, serta puluhan ibu hamil.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Maluku Tenggara, Muchsin Rahayaan saat diwawancarai usai kegiatan tersebut mengatakan, Launching Gerakan Ibu Hamil ini merupakan bagian dari rangkaian upaya pencegahan stunting secara spesifik.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia menyebutkan, ibu hamil tersebar di seluruh Puskesmas. Namun karna ini launching maka pihaknya hanya mlibatkan dari wilayah kerja Puskesmas Ohoijang Watdek dan Kolser.
“Dalam kegiatan launching ini kami memberikan makanan tambahan dan tablet tambah darah kepada 30 orang ibu hamil secara simbolis,” terang Rahayaan.
Selain itu, ia jelaskan bahwa, seluruh ibu hamil harus wajib mendapatkan pelayanan Antenatal Care (ANC) sebagai standar wajib yang dipenuhi oleh ibu hamil di wilayah kerja setiap Puskesmas.
“Kami berharap semoga ibu hamil di seluruh Maluku Tenggara semuanya sehat, bayi yang dikandungnya juga sehat, dan dipastikan seluruh ibu hamil sudah mendapatkan pelayanan Antenatal Care sesuai standar pelayanan minimal dan kita doakan semoga proses persalinan lancar,” ucap Rahanyaan. (RED)

















